Bahaya stres Berkepanjangan dan Cara Mengatasinya



Stres merupakan hubungan yang spesifik antara individu dan lingkungan sekitar yang dinilai individu sebagai sebuah keharusan atau melampaui sumber dayanya dan membahayakan keberadaannya. Itu artinya stres dapat terjadi apabila seseorang mengalami keharusan yang melebihi kekuatan yang dipunya untuk dapat melakukan adaptasi diri, sehingga situasi stres baru terjadi apabila ada sebuah kesenjangan dan ketidakseimbangan antara keharusan dan juga kekuatan individu

Keharusan atau kewajiban adalah sesuatu yang apabila tidak dipenuhi dapat menimbulkan sebuah dampak yang tidak menyenangkan bagi seorang individu. Tinggi rendahnya stres yang dialami oleh setiap individu akan berbeda-beda dengan individu yang lain.Tinggi rendahnya stres yang dihadapi setiap individu tergantung pada proses penilaian yang dimiliki oleh setiap orang tersebut.

Supaya Anda tidak mengalami stres, maka Anda harus melakukan berbagai aktivitas yang dapat membuat Anda terhindar dari stres. Meskipun sebagai seorang manusia sangat wajar apabila menghadapi stres, tapi sangatlah disarankan agar tetap berjuang supaya tidak terlalu sering mengalami stres. 

Dampak stres terhadap kesehatan

Stres yang berlarut-larut dapat memicu berbagai macam penyakit. Saat stres, tubuh melepaskan hormon kortisol dan adrenalin yang membuat kerja jantung menjadi lebih cepat. Hormon-hormon itu juga dapat membuat Anda mudah merasakan kelelahan.

Disamping itu, daya tahan tubuh seseorang yang sedang mengalami stres juga akan ikut menurun. Tubuh menjadi sulit untuk menghadapi virus atau bakteri dan Anda pun lebih mudah terjangkit berbagai macam penyakit. Berikut beberapa penyakit yang dapat Anda alami ketika mengalmi stres yang berlarut-larut, antara lain :

1. Masalah terhadap kulit dan juga rambut, seperti rambut rontok permanen, jerawat, dan eksim.

2. Gangguan fungsi pencernaan, seperti iritasi usus besar, GERD, gastriris dan lain-lain.

3. Menstruasi menjadi tidak teratur

4. Disfungsi seksual, seperti impotensi, ejakulasi dini dan menghilangnya hasrat seksual

5. Penyakit kardiovaskular, seperti stroke, serangan jantung, tekanan darah tinggi dan juga penyakit serangan jantung.

6. Obesitas dan gangguan makan lainnya.

7. Sering mengalami sakit kepala.

8. Kesulitan untuk tidur

9. Gangguan mental, seperti depresi, gangguan kepribadian, kecemasan.

Supaya stres tidak semakin berlarut-larut atau memunculkan masalah kesehatan, penting untuk setiap individu agar dapat mengurangi dan mengontrol stres dengan sebaik-baiknya.

Berbagai cara mudah dalam mengatasi stres

Langkah utama dalam menghadapi stres adalah mencari tahu apa yang menyebabkan Anda mengalami stres tersebut. Setelah Anda menemukan penyebab dari stres tersebut Anda akan dapat memikirkan jalan keluarnya. Kalau masalah penyebabnya dapat diselesaikan, stres juga dengan sendirinya dapat mudah untuk diatasi. Sementara apabila stres belum dapat diatasi, berikut beberapa cara dalam mengatasi stres dan dapat membuat pikiran menjadi lebih rileks :

1. Mengutarakan apa yang menjadi keluh kesah di dalam hati

Dengan memendam perasaan berlarut-larut dapat membuat Anda stres. Lebih baiknya Anda utarakan beban pikiran yang terpendam di dalam pikiran kepada orang terdekat atau psikolog. Dengan mengutarakan semua keluh kesah anda, perasaan Anda pasti akan jauh lebih baik.

2. Lakukan Meditasi atau Yoga

Meditasi atau yoga selama 15-20 menit dan dilakukan sebanyak 5-6 kali dalam seminggu dapat membuat pikiran menjadi lebih tenang. Melakukan meditasi bisa menurunkan kadar hormon stres seperti yaitu kortisol, sehingga Pikiran Anda dapat lebih tenang.

3. Lakukan aktivitas fisik seperti olahrga secara rutin

Disamping membuat tubuh menjadi lebih sehat, dengan Anda melakukan olahraga secara rutin juga mampu menurunkan stres. Dengan berolahraga, otot tubuh akan menjadi lebih rileks dan pikiran Anda pun akan dapat teralihkan sehingga dapat memperbaiki kondisi dan situasi hati Anda.

4. Fokus pada situasi saat ini

Jangan terlalu lama Anda terjebak dalam situasi yang sudah terjadi, terlebih lagi apabila peristiwa tersebut dapat membuat Anda sedih berlarut-larut. Jalani saja kehidupan saat ini dan jangan terlalu mencemaskan apa yang belum terjadi.

Menjalani hidup dengan perasaan bahagia dan pikiran yang positif bisa memberikan pengaruh yang baik juga terhadap kehidupan Anda kedepannya.

5. Melakukan berbagai aktivitas yang menyenangkan

Dengan melakukan aktivitas yang menyenangkan, seperti berkebun, memasak, berkebun, melukis, bernyanyi, dapat membuat tubuh memunculan hormon bahagia yaitu dopamin. Dengan begitu, tubuh dan pikiran Anda dapat menjadi lebih rileks. Tapi, pastikan aktivitas yang Anda lakukan bersifat positif supaya tidak menimbulkan berbagai masalah.

6. Melakukan pola hidup sehat

Selalu melakukan pola hidup yang sehat dengan makan makanan yang bernutrisi, tidak merokok, tidak mengkonsumsi minuman beralkohol, tidak menggunakan obat-obatan terlarang dan tidur yang cukup, dapat menjaga kondisi untuk terhindar dari stres.

Jangan ijinkan stres  yang Anda alami terus berlarut-larut dan bertambah parah sampai dapat mengakibatkan gangguan kesehatan pada tubuh. Jika berbagai cara dalam mengatasi stres di atas belum berhasil juga membawa Anda keluar dari stres, jangan tunda-tunda untuk berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater.

Related Posts:

0 Response to "Bahaya stres Berkepanjangan dan Cara Mengatasinya"

Post a Comment