Manfaat Buah Pepaya bagi Kesehatan Tubuh



Terdapat beraneka ragam manfaat yang terkandung di dalam buah pepaya. Buah tersebut dikenal dapat memberikan sebuah kesehatan bagi tubuh Anda karena memiliki kandungan vitamin dan mineral yang sangat penting di dalam buah tersebut. Seperti, mulai dari menjaga saluran pencernaan sampai pada mencegah resiko peradangan di dalam tubuh.

Terdapat beberapa manfaat dari buah pepaya yang dapat Anda nikmati bagi kesehatan tubuh. Disamping memiliki vitamin yang sangat tinggi, buah tersebut juga memiliki beberapa nutrisi lain yang dapat membuat tubuh dapat menjalankan fungsinya secara maksimal.

Apabila Anda merupakan penggemar dari buah pepaya, ternyata dengan mengkonsumsi buah pepaya tersebut secara teratur dapat membuat Anda mendapatkan banyak manfaat. Berikut ulasan mengenai kandungan nutrisi dan manfaat dari buah pepaya bagi kesehatan tubuh.

Kandungan Nutrisi dari Buah Pepaya yang berguna bagi kesehatan tubuh

Pepaya merupakan salah satu dari berbagai makanan yang dapat menyehatkan tubuh Anda. Buah tersebut disamping memberikan kesehatan, juga mudah untuk ditemukan. Buah pepaya mempunyai rasa yang manis sehingga banyak orang yang menggemari buah pepaya tersebut.

Berikut kandungan nutrisi dari buah pepaya dalam takaran 150 gram :

1. Karbohidrat 14 gram

2. kalori 58

3. protein 1 gram

4. serat 2.5 gram

5. Vitamin C sekitar 156 persen kebutuhan harian tubuh

6. Vitamin A sekitar 32 persen kebutuhan harian tubuh

7. Potasium sekitar 10 persen kebutuhan harian tubuh

8. Folat sekitar 13 persen kebutuhan harian tubuh

Di samping itu, buah pepaya juga memiliki nutrisi lainnya, seperti magnesium, vitamin B, vitamin K, dan juga kalsium.

Buah pepaya juga memiliki antioksidan yang dikenal sebagai karotenoid contohnya yaitu likopen. Buah pepaya tersebut juga memiliki enzim yang disebut sebagai enzim papain. Kandungan nutrisi tersebutlah yang menjadikan buah pepaya tersebut baik baik kesehatan tubuh Anda.

Buah pepaya mempunyai banyak biji berwarna hitam di dalamnya. Meskipun aman untuk dikonsumsi, namun bijinya mempunyai rasa yang sangat pahit. 

Berikut beberapa manfaat buah pepaya bagi kesehatan tubuh yang masih jarang diketahui oleh banyak orang antara lain :

1. Memaksimalkan sistem kekebalan tubuh

Manfaat buah pepaya yang pertama adalah berhubungan dengan sistem kekebalan tubuh. Buah pepaya memiliki kandungan vitamin A, vitamin C, vitamin E yang cukup tinggi, berbagai vitamin itulah yang dibutuhkan oleh sistem kekebalan tubuh setiap orang. Saat sistem kekebalan tubuh semakin prima, maka untuk dapat terserang berbagai penyakit infeksi dapat di minimalkan.

2. Melancarkan saluran pencernaan

Manfaat dari buah pepaya untuk kesehatan tubuh yang berikutnya adalah bisa membantu memperlancar sistem saluran pencernaan. Manfaat pepaya untuk saluran pencernaan bersumber dari enzim yang terdapat dalam buah pepaya tersebut.

Enzim itu terdiri dari  chymopapain, caricain, papain, dan glycyl endopeptidase. Kandungan enzim paling tinggi saat buah pepaya dalam keadaan sudah matang. Enzim itulah yang dapat mencerna protein yang masuk ke dalam tubuh. Pepaya juga dikenal sebagai buah yang sangat bagus bagi orang yang mengalami penyakit sembelit. Kandungan serat di dalamnya akan dapat membantu orang dalam memperlancar BAB.

3. Menjaga kesehatan kulit

Buah pepaya juga mempunyai manfaat untuk kulit. Buah pepaya dapat menjaga kulit supaya tetap sehat dan terlihat awet muda. Enzim papain yang terdapat di dalam buah pepaya dapat melembutkan dan merevitalisasi kulit.

Di samping itu, kandungan vitamin A dan vitamin C yang terdapat di dalam buah tersebut dapat meminimalkan kerutan dan mengurangi bintik-bintik hitam. Kandungan likopen yang terdapat dalam buah pepaya juga dapat bermanfaat agar dapat memaksimalkan kesehatan kulit.

Kelompok wanita yang mengkonsumsi likopen selama 11-12 minggu secara teratur dapat meminimalkan kemerahan pada kulit karena terpapar sinar matahari. Hal tersebut dapat mengurangi iritasi atau sunburn pada kulit yang mungkin dapat terjadi. 

4. Menjaga kesehatan jantung

Buah pepaya adalah salah satu buah yang mempunyai banyak manfaat untuk menjaga kesehatan jantung. Buah pepaya banyak mengandung Vitamin C dan likopen, zat yang bisa membantu untuk meminimalkan resiko terkena penyakit jantung.

Dalam buah pepaya juga memiliki antioksidan yang dapat meningkatkan efek kolesterol baik yang terdapat di dalam tubuh setiap orang.

5. Mengobati luka pada lapisan perut

Manfaat dari buah pepaya berikutnya yang berkaitan dengan sistem saluran pencernaan adalah mampu mengobati luka yang terdapat pada lapisan perut dan sistem saluran pencernaan lainnya.

Kandungan dari buah pepaya tersebut bisa membantu tubuh dalam menjaga dan melindungi kesehatan sistem saluran pencernaan.

6. Menjaga dan merawat kesehatan rambut

Manfaat dari buah pepaya juga berhubungan dengan kesehatan rambut. Buah tersebut memiliki kandungan vitamin A, nutrisi yang diperlukan untuk dapat menghasilkan sebum yang berguna dalam menjaga kelembapan rambut. Vitamin A juga dibutukan dalam menjaga pertumbuhan seluruh jaringan di dalam tubuh termasuk juga kulit dan rambut. 

7. Meminimalkan resiko peradangan dalam tubuh

Peradangan yang kronis terjadi di dalam tubuh dapat menjadi sebuah pemicu banyak penyakit. Dengan mengkonsumsi buah pepaya salah satu buah yang memiliki antioksidan yang sangat tinggi adalah salah satu cara untuk dapat meminimalkan timbulnya peradangan pada tubuh. 

8. Menurunkan resiko Alzheimer

Buah pepaya kaya akan antioksidan. Antioksidan tersebutlah yang bisa mencegah resiko terpaparnya radikal bebas pada tubuh, termasuk di dalam otak.

 Beberapa study percaya bahwa sebuah pencegahan paparan radikal bebas pada bagian otak dapat mencegah dan meminimalkan resiko Alzheimer.

9. Memaksimalkan kesehatan mata

Buah pepaya mempunyai kandungan zeaxanthin yang sangat tinggi. Zeaxanthin merupakan salah satu macam kandungan antioksidan yang dapat menjaga kesehatan mata.

Dengan mencukupi keperluan nutrisi tersebut terbukti dapat meminimalkan resiko dan perkembangan degenerasi makula berhubungan dengan usia

10. Memaksimalkan kesehatan tulang

Meski dalam jumlah yang minim, buah pepaya juga memiliki kandungan vitamin K. Dengan mencukupi keperluan vitamin K dapat membuat tubuh dalam penyerapan kalsium menjadi lebih baik sehingga kesehatan tulang dapat terjaga dengan baik.

11. Mencegah kanker prostat

Manfaat dari buah pepaya berikutnya dapat membantu Anda dalam mencegah kanker prostat. Hal tersebut karena buah pepaya memiliki kandungan likopen yang bisa memberikan warna cerah alami pada buahnya. Likopen dinilai dapat meminimalkan resiko kanker. Meski begitu, masih harus memerlukan penelitian lebih lanjut agar dapat membuktikan hal tersebut. 

Baca juga : Cara Mengatasi Sembelit

                    Manfaat Bengkoang

                    Manfaat Buah Melon

Dampak mengkonsumsi buah pepaya secara berlebihan

Meski memliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, namun sebaiknya jangan mengkonsumsi buah pepaya secara berlebihan. Buah pepaya memang mengandung banyak serat, dan jika dimakan secara berlebihan hal tersebut dapat menyebabkan masalah saluran pencernaan.

Kulit dari buah pepaya juga memiliki lateks, yang dapat mengiritasi lambung jika dikonsumsi secara berlebihan. Begitu juga dengan ibu hamil, sebaiknya menghindari mengkonsumi buah pepaya yang belum matang. Karena lateknya dapat memicu kontraksi.

Itulah beberapa kandungan nutrisi, manfaat dari buah pepaya. Dengan mengkonsumsi buah pepaya secara teratur sesuai dengan takaran maka akan sangat berguna bagi kesehatan tubuh.

Related Posts:

0 Response to "Manfaat Buah Pepaya bagi Kesehatan Tubuh"

Post a Comment