Bahagia itu Sederharna


 

Bahagia itu Sederharna

Untuk hidup dapat selalu bahagia ternyata tidak harus menunggu apa yang kita impikan terkabul, meskipun sebagian besar orang akan selalu berpikir saya bahagia jika sudah mempunyai ini dan itu, atau sudah meraih karir yang diimpikan. Hidup bahagia tanpa syarat tertentu sudah dapat kita peroleh sejak saat ini tidak perlu menunggu apapun raihan yang akan kita dapatkan. Inilah pola pikir dan sikap mental yang mesti kita punya kapanpun dan di manapun itu, serta mulai saat ini juga. 

Cara membuat bahagia diri kita :

1. Kebahagian bersumber dari hormon serotonin yang memberikan perasaan nyaman dan tenang.

Hormon serotonin atau dikenal dengan hormon kebahagiaan merupakan hormon dalam otak yang menstimulasi perasaan tenang dan bahagia. Hormon itu di peroleh dari mengonsumsi makanan dan kegiatan terntentu.

2. Makan ternyata terbukti dapat membuat kita bahagia

Mungkin sudah menjadi rahasia umum jika kita sedang sedih, lebih baik makan saja. Ternyata makan terbukti mampu menjadikan kita bahagia.

Beberapa makanan seperti buah-buahan, cokelat, susu menghasilkan hormon serotonin yang tinggi bagi tubuh kita. Kebahagiaan juga dapat diperoleh dengan makan makanan kesukaan kita.

3. Kebahagiaan juga dapat diperoleh dengan obat-obatan

Psikiater biasa menangani banyak orang yang mengidap depresi, stres atau gangguan kekawatiran. Salah satu penanganannya adalah dengan memberikan beberapa obat-obatan seperti antidepresan.

Kegunaannya adalah dapat menyeimbangkan zat kimia dalam otak atau biasa disebut neurotransmiter. Dengan begitu, keadaan hati akan jauh lebih baik dan bahagia.

4. Beraktivitas fisik

Beraktivitas fisik atau olahraga sangat baik untuk kesehatan jiwa dan raga kita. Setiap gerakan dalam olahraga dapat menjadi pemicu tubuh agar dapat menghasilkan endorfin yang membuat keadaan hati kita menjadi lebih baik. Bahkan Aktivitas fisik tertentu memiliki efek yang sama dengan antidepresan.

5. Tersenyum juga dapat membuat kita bahagia meskipun hanya berpura-pura

Tersenyum dapat menurunkan tingkat stres, menenangkan detak jantung, dan menjadikan lebih bahagia. Hasilnya pun serupa antara tersenyum alami, atau pun hanya berpura-pura. Maka dari itu selalu tersenyum sangat penting bagi situasi hati kita.

6. Jangan larut dalam kesendirian

Selain sebagai makhluk yang mempunyai perasaan dimana setiap orang pasti pernah merasakan kesedihan, setiap orang pun merupakan representasi dari makhluk sosial. Sekalipun beberapa orang mempunyai karakter atau sifat introvert, tapi tetap saja seorang introvert membutuhkan waktu untuk bercerita dan besosialisasi dengan satu atau dua orang yang dapat dipercaya. Terutama saat ada kesedihan yang menghantui. Pastinya ini sangat wajar terjadi. Terutama apabila kenyataannya tidak seindah harapan, baik dalam urusan pertemanan, percintaan, kesehatan, atau pun pekerjaan.

Bersedih itu boleh namun jangan terlalu larut begitu lama. Sebab bahagia berhak datang kapan saja. Maka dari itu, salah satu cara yang dapat dilakukan agar dapat tetap hidup dengan bahagia adalah tidak larut di dalam kesendirian.

7. Tidur yang cukup

Agar bisa membuat hari merasa lebih bahagia, kita dapat mencoba memperbaiki kualitas dan waktu untuk tidur.

Waktu yang cukup untuk beristirahat orang pada umumnya adalah 7 sampai 9 jam setiap harinya. Selain waktu yang tercukupi, kita juga butuh menyediakan tempat yang nyaman untuk semakin meningkatkan kualitas tidur kita.

Terdapat beberapa langkah yang dapat dijalankan dalam meningkatkan kualitas tidur seperti memastikan kamar sudah bersih dan tertata rapi, lalu memilih ruangan yang tenang, dan di anjurkan untuk mematikan lampu karena dapat meningkatkan kualitas tidur dan kesehatan mata kita.

Di samping itu, biasakan diri kita untuk mempunyai waktu yang pasti untuk tidur. Seperti, tidur setiap pukul 9 malam bangun tidur setiap pukul 5 pagi.

8. Jangan bergantung terhadap hp atau media sosial

Banyak penemuan tentang efek buruk yang diperoleh dari media sosial terhadap kualitas hidup seseorang. Seseorang yang mempunyai ketergantungan dan tidak dapat melakukan kontrol kepada kebiasaan dalam bermedia sosial akan cenderung mempunyai pikiran yang selalu negatif.

Di jaman yang serba digital, memakai Hp untuk menjelajah dunia maya menggunakan sosial media memang sudah menjadi keperluan utama setiap orang. Untuk memulai kebiasaan baru agar tidak tergantung dengan HP dan media sosial, kita dapat mengganti kebiasaan mengoperasikan perangkat tersebut dengan membaca sebuah novel, mengunjungi tempat yang didambakan, bercerita dengan teman atau keluarga, menggunakan waktu untuk istirahat dan tidur sejenak. Manfaatkan waktu selain untuk menggunakan Hp dan media sosial akan sangat membantu kita agar menjadi lebih positif dan hidup menjadi lebih bahagia


Metode untuk mengukur kebahagiaan seseorang

Secara umum, melihat seseorang bahagia atau tidak dapat dilihat dari dominan positif yang terlihat dari sikap dan perilaku seseorang. Tapi, apabila negatif yang sering nampak maka dapat dikatakan tidak bahagia.

Kemudian terdapat kepuasan hidup yaitu saat menjalani kehidupan akan merasa puas. Puas itu merasa cukup seperti "ini  memang sudah takdirnya". Jadi ada 2 unsur untuk melihat kebahagiaan yaitu dari dominan positi atau negatif dan kepuasan hidup.

Terdapat skala untuk mengukur kebahagiaan :

1. Merasakan kepuasan terhadap kehidupan ini.

2. Memiliki sikap empati.

3. Sikap ramah dalam lingkungan masyrakat

4. Bersikap riang dan ceria

5. Mempunyai pola pikir yang positif

6. Memiliki harga diri yang positif

7. Merasakan kesejahteraan hidup

Related Posts:

0 Response to "Bahagia itu Sederharna"

Post a Comment