Behenti Berpikir Bahwa Dunia Tidak Adil Bagimu. Ini Hanyalah Cobaan untuk Hamba yang DikasihiNya



Teman-teman, mengapa kamu sangat ketakutan tidak memiliki apa-apa di dalam dunia ini, bukankah lebih menakutkan lagi apabila tidak membawa apa-apa disaat kamu meninggalkan dunia fana ini. Mengapa kamu sangat gelisah disaat sesuatu yang kamu inginkan belum kamu raih. Tidakah semua akan baik-baik saja, dan bisa kamu perjuangkan kembali, akan tetapi apabila kamu kembali kepada Sang Pencipta, semua sudah tidak mampu kamu rubah dan perbaiki.

Mumpung masih ada waktu, ayo buruan berhenti dari rasa malasmu. Mumpung masih diberi kesempatan, ayo segera berubah untuk mengumpulkan semua yang kamu perlukan nanti disaat kamu telah tiada. jangan pedulikan apa kata orang, tidak peduli seberapa buruk dirimu di depan kaca  mata dunia selama ini, tetapi yang perlu kamu kejar adalah baik di mata Sang Pencipta. Karena, yang menyelamatkanmu bukan mereka, tapi pengampunanNya. Kebahagiamu tidaklah hadiah dari mereka, tapi percayamu terhadapNYA.

Tidakah kamu sangat mengetahui jika dunia ini hanya sementara saja, tidaklah abadi. Bagaimanapun keadaanmu saat ini, sebelum kamu kembali, sebelum semua tidak dapat di perbaiki kembali, maka lebih baik segeralah menyadarkan diri untuk menjalaninya disaat masih ada waktu.

Tidak ada gunanya kamu menyesali semua yang telah terjadi, tidak ada gunanya sama sekali jika kamu terus menerus merenungi dan melamun hanya karena sesuatu yang tidak sesuai dengan isi hatimu. Mending terus berjuang dan melangkah, tanggalkan semua kegelisahan dalam hatimu untuk dapat menggapai mimpi itu.

Lebih baik terus berdoa dan berharap supaya Sang Pencipta dapat menciptakan bahagia dihatimu, dan memberi ketenangan dalam dirimu. Dengan begitu kamu dapat melalui hidupmu tanpa protes, tanpa keluh kesah, dan apabila tidak di dunia ini, tapi disana nanti kamu akan bahagia, selamanya.

Mulai detik ini, Jangan pernah kamu memiliki pikiran susah dan sengsara yang mengikutimu tidak akan pernah berhenti. Semua pasti akan sampai pada kesudahannya, semua pasti akan berakhir. Akan tetapi itu akan menjadi selamanya apabila kamu hanya memikirkan bahwa dunia ini abadi.

Berhenti memikirkan bahwa dunia ini tak adil bagimu, mulailah memikirkan itu hanya ujian dan cobaan dari Sang Pencipta untuk hamba yang Dia kasihi supaya tidak terus menerus memikirkan dunia yang hanya sementara ini, akan tetapi mulailah berpikir luas, jika disanalah terdapat tempat yang abadi dan tidak akan pernah berakhir.

Jika kita Masih diberikan cobaan dan ujian itu menandakan Sang Pencipta masih menyayangi kita, namun bisa kita lihat mereka yang tidak pernah diberikan ujian seberat anda, mungking karena Tuhan sudah mulai bosan dengan kelalaian yang mereka lakukan setiap hari. Anggaplah setiap ujian dan cobaan kita tiap hari adalah proses pembentukan jati diri kita menjadi pribadi yang lebih dewasa dan kuat.

Sebuah contoh pembuatan emas jika ingin menjadi sebuah emas yang murni dengan harga mahal pasti melalui proses pemanasan yang begitu panas. Akan tetapi hasilnya setelah emas itu jadi akan menjadi emas murni dengan nilai yang lebih tinggi. Begitu juga diri kita, melewati seluruh proses agar terbentuklah sebuah jati diri yang kuat. 

Tetaplah bersyukur jika kamu masih diberi cobaan dan ujian dalam kehidupan ini karena itu pertanda bahwa anda masih dianggap oleh Sang Pencipta di dalam dunia ini untuk bisa berubah mejadi diri yang lebih baik lagi dalam memanfaatkan waktu yang sementara ini.


Related Posts:

0 Response to "Behenti Berpikir Bahwa Dunia Tidak Adil Bagimu. Ini Hanyalah Cobaan untuk Hamba yang DikasihiNya"

Post a Comment